#13: Tipe Data Array - Belajar Golang Dari Dasar

By Rizky Kurniawan - July 1, 2022 ~3 mins read
Artikel ini merupakan bagian dari seri Belajar Golang Dari Dasar

Tipe Data Array

Di golang, array merupakan tipe data yang berisi kumpulan data dengan tipe yang sama. Untuk membuat array di golang, kita harus menenentukan jumlah data yang bisa ditampung dalam array tersebut. Setelah array dibuat, kita tidak bisa merubah daya tampung datanya.

Tipe data array sangat berguna untuk menyimpan data dengan tipe data yang sama dalam jumlah yang banyak. Sebagai contoh, daripada kamu membuat 10 variabel untuk menyimpan nama buah, kamu bisa membuat satu array yang bisa menampung 10 nama buah.

Index Pada Array

Ketika kita menyimpan banyak nama buah, kadang kita hanya ingin mendapatkan nama buah tertentu. Untuk mencapai hal ini, kita bisa mengakses data tertentu pada array berdasarkan indexnya. Index merupakan posisi suatu data dalam array. Di golang, index dimulai dari 0 untuk data pertama, 1 untuk data kedua, dan seterusnya hingga data terakhir.

Contoh data array:

Buah Index
Nanas 0
Semangka 1
Jeruk 2

Membuat Array

Untuk membuat array caranya adalah dengan menambahkan jumlah data sebelum tipe datanya. Untuk lebih jelasnya perhatikan potongan kode berikut ini:

var fruits [4]string

Mengisi Array

Sebelumnya kita baru membuat variabel fruits dengan tipe data array of string. Tetapi kita belum mengisi data apapun ke array tersebut. Untuk mengisi data pada array kita tinggal menyebutkan nama variabelnya kemudian diikuti dengan posisi index. Untuk lebih jelasnya perhatikan potongan kode berikut ini:

var fruits [4]string

fruits[0] = "Jambu"
fruits[1] = "Mangga"
fruits[2] = "Apel"
fruits[3] = "Nanas"

Perlu kamu perhatikan bahwa 4 adalah jumlah data pada array. Karena index dimulai dari nol maka index pada data terakhir adalah 3 bukan 4.

Mengambil Data tertentu

Untuk mengambil data tertentu pada sebuah array kita tinggal menyebutkan nama variabelnya kemudian diikuti dengan posisi indexnya. Hampir sama seperti mengisi data array. Perhatikan potongan kode berikut ini:

var fruits [2]string

fruits[0] = "Jambu"
fruits[1] = "Mangga"

var jambu = fruits[0]

Contoh Kode Tipe Data Array

package main

import "fmt"

func main() {
    var fruits [4]string

    fruits[0] = "Jambu"
    fruits[1] = "Mangga"
    fruits[2] = "Apel"
    fruits[3] = "Nanas"

    fmt.Println(fruits[0])
    fmt.Println(fruits[1])
    fmt.Println(fruits[2])
    fmt.Println(fruits[3])
}

Membuat dan Mengisi Data Secara Langsung

Cara membuat array yang sudah kita pelajari sebelumnya adalah cara yang cukup manual. Di golang, kita bisa membuat array dan mengisinya secara langsung untuk menghemat waktu dan mempersingkat penulisan kode. Perhatikan contoh berikut:

package main

import "fmt"

func main() {
    var results [4]{
        90,
        69,
        85,
        89
    }

    fmt.Println(results[0])
    fmt.Println(results[1])
    fmt.Println(results[2])
    fmt.Println(results[3])
}

Fungsi Pada Tipe Data Array

Fungsi Keterangan
array[index] Mengambil data berdasarkan posisi index tertentu
array[index] = value Mengisi data pada posisi index tertentu
len(array) Menghitung panjang data array

Dua buah fungsi sudah kita bahas sebelumnya yaitu mengakses data array dan mengisi data array. Fungsi len(array) akan sangat berguna sekali untuk menghitung panjang data pada array. Perlu kamu ketahui fungsi ini menghitung panjang data yang ada bukan jumlah data yang ada. Sebagai contoh, jika kamu membuat array dengan panjang 10 namun hanya mengisikan 5 datanya maka fungsi len(array) akan mengembalikan nilai 10 bukan 5.

Berikutnya: #14: Tipe Data Slice - Belajar Golang Dari Dasar

Tags: #golang
Bagikan:

Ingin Berdiskusi?

Yuk bergabung di Grup Telegram Ruang Developer atau mulai diskusi melalui GitHub. See You!

Dapatkan contoh source code project backend, frontend, atau fullstack untuk kamu amati, tiru, dan modifikasi sesuka hati. Klik untuk melihat detail!
comments powered by Disqus

Berlangganan Gratis

Kamu akan menerima email update dari Ruang Developer

Beri Dukungan

Beri dukungan, dapatkan full source code project web untuk bahan referensi, tiru, dan modifikasi.
Lightbox